6 Broker Forex dengan Spread Terkecil di Indonesia (2024)

Istilah spread forex merujuk pada selisih harga beli (ask) dan harga jual (bid) pada forex currency pairs. Spread ini merupakan biaya transaksi yang dibebankan oleh perusahaan broker (pialang) kepada trader saat melakukan trading FX online.

Broker forex dengan spread terkecil, mulai dari 0 pip yang terendah, sering kali menjadi pilihan terbaik bagi trader, terutama bagi mereka yang menggunakan teknik scalping. Ini tersedia melalui akun ECN, Standard, Cent, dan Pro, dengan ketentuan floating atau fixed.

Dengan memilih broker spread kecil, trader berpeluang memaksimalkan keuntungan karena trading fee jauh lebih rendah. Namun, penting untuk memperhatikan apakah platform yang Anda pilih membebankan biaya komisi atau tidak.

Daftar Broker dengan Spread Kecil untuk Trading Forex

Berikut adalah top 6 broker forex dengan spread terkecil yang direkomendasikan untuk trader di Indonesia tahun 2024:

1. eToro – Terbaik secara Keseluruhan

aplikasi trading emas terbaik adalah eToro

Visit eToro

Diregulasi oleh regulator Top Tier (1 dan 2) seperti FCA UK, ASIC Australia, dan CySEC Siprus, eToro direkomendasikan sebagai broker forex dengan spread kecil terbaik di dunia tahun 2024.

Biaya, spread, dan komisi eToro bervariasi sesuai dengan jenis akun yang digunakan oleh trader. eToro menawarkan spread tetap sebesar 0,9 per sisi pada pasangan mata uang mayor EUR/USD. Sementara itu, rata-rata floating spread di eToro yaitu 1 pips dan cukup stabil.

Trader dapat mengharapkan adanya biaya overnight atau swap yang akan dikenakan saat posisi perdagangan dipegang lebih dari satu hari perdagangan.

2. Finex – Spread Paling Rendah di Indonesia

Diatur oleh Bappebti, Finex berada di posisi pertama di Indonesia sebagai broker forex dengan spread terkecil tahun 2024. Tercatat, spread di Finex yaitu 0,5 pips dan komisi terendah US$1.

Trading forex di Finex cukup dengan Akun Reguler, satu-satunya jenis account yang ditawarkan oleh perusahan pialang berjangka ini. Akun Reguler mencakup forex, saham & indeks luar negeri, logam mulia (gold & perak) dan energi.

Baca juga: Broker Gold Terbaik

Modal awal (deposit minimum) trading di Finex melalui Akun Reguler yaitu Rp100 ribu atau $10 (asumsi kurs Rp10.000). Ini menempatkan Finex sebagai pialang berjangka dengan setoran termurah di Indonesia.

Selain itu, trading forex dan derivatif di Finex dapat melalui platform MetaTrader 5 (MT5) dan aplikasi seluler Finex Trading (iOS dan Android).

3. Exness – Spread Terkecil 0,3 Pips dan Stabil

broker forex dan CFD teregulasi FCA terbaik adalah Exness

Broker FX dan CFD terkemuka dan terbesar di dunia yang menawarkan spread rendah yang stabil adalah Exness, yaitu mulai 0,3 pips. Exness menyediakan berbagai pilihan jenis akun dengan minimal setoran kecil, tersedia ribuan instrumen, dan platform trading yang canggih. Exness telah berpengalaman dan memiliki reputasi yang baik di industri serta memiliki 500.000+ trader aktif di seluruh dunia.

4. FBS – Broker Terpopuler di Indonesia, Spread FX 0,5 Pips

ndb forex terbaru Indonesia oleh broker FBS

Finance Freedom Success, atau dikenal dengan FBS, adalah broker forex & CFD terpopuler di Indonesia. FBS termasuk salah satu broker forex dengan spread terkecil mulai 0,5 pips (floating) tanpa komisi. Anda dapat mulai trading dengan deposit awal $5 untuk akun Standard dan Cent, serta $200 akun Pro.

Akun Standard menjadi pilihan paling ideal untuk pemula berkat deposit rendah, komisi $0, spread ketat untuk major pairs (seperti EUR/USD dan USD/JPY) dan Gold XAUUSD, dan dukungan MT4 dan MT5. Anda dapat trading 36 pasangan mata uang FX, termasuk major dan minor pairs. Selain itu, nikmati juga trading dengan eksekusi cepat 0,01 detik (STP) dan leverage hingga 1:3000.

Secara keseluruhan, akun Standard FBS adalah pilihan terbaik untuk semua trader, termasuk bagi mereka yang mencari spread tipis dan tanpa komisi.

5. OctaFX – Popularitas Tinggi di Indonesia dan Spread Rendah

OctaFX termasuk pilihan terbaik untuk broker spread rendah di Indonesia untuk main forex, yaitu mulai 0,6 pips (floating). Ketentuan ini berlaku untuk akun MT4 dan MT5, yang masing-masingnya membutuhkan setoran awal US$100. Trading forex di OctaFX dengan spread kecil, tanpa swap, dan bebas komisi serta dukungan platform MetaTrader dan mobile app (Android & iOS).

6. AMarkets – Akun ECN Terbaik dengan Spread Paling Kecil 0 Pips

Beroperasi sejak tahun 2007 dengan regulasi internasional, AMarkets adalah broker ECN terbaik dengan spread terkecil mulai 0 pips. Akun ECN ini menawarkan floating spread mulai 0 pip, komisi kecil $5 per 1 lot per sisi, dan leverage 1:2000.

Trader juga dapat menikmati floating spread rendah mulai 1,3 pips pada akun Standard dan spread tetap 3 pips pada akun Fixed. Minimal modal trading di AMarkets untuk akun Standard dan Fixed sangat murah, yaitu 3 USD atau 3 EUR atau kurang dari Rp50 ribu.

Floating vs Fixed Spread

Pemilihan antara fixed spread dan floating spread tergantung pada preferensi dan strategi trading masing-masing trader. Spread forex diukur dalam pips, yang merupakan unit terkecil dari pergerakan pasangan mata uang. Trader perlu memperhatikan spread minimal broker, yang semakin kecil akan semakin menguntungkan untuk scalping.

  • Fixed Spread: Tetap pada nilai tertentu, memberikan kepastian biaya trading.
  • Floating Spread: Berubah-ubah (mengambang) sesuai pergerakan harga pasar, dimulai dari nilai paling rendah seperti 0 pips.

Zero Spread

Zero spread dalam forex merujuk pada kondisi di mana perbedaan antara harga beli dan harga jual pasangan mata uang adalah nol atau mendekati nol. Hal ini mengurangi biaya trading karena trader tidak perlu membayar spread saat masuk atau keluar dari posisi mereka. Namun, zero spread biasanya hanya tersedia pada kondisi pasar tertentu dan perlu diperhatikan dengan cermat.

  • Definisi: Tidak ada selisih antara harga beli dan harga jual, memotong biaya trading.
  • Ketersediaan: Biasanya ditawarkan oleh broker dengan akun ECN pada kondisi pasar yang likuid.
  • Penting untuk Eksekusi Cepat: Eksekusi order yang cepat menjadi krusial dalam kondisi zero spread karena tidak ada spread untuk menyeimbangkan biaya transaksi.

Keputusan Akhir

Jadi, broker forex dengan spread terkecil adalah eToro, Finex, Exness, FBS, OctaFX, dan AMarkets, yaitu mulai 0,3 pips hingga 1 pips.

Sebelum memilih broker forex spread rendah, trader harus mempertimbangkan aspek-aspek penting lainnya, seperti regulasi, keandalan platform, dukungan pelanggan, dan trading tools.

Selain memperhatikan spread forex, kecepatan eksekusi order dan biaya tambahan (termasuk komisi dan overnight fee) juga penting untuk dipertimbangkan untuk pengalaman trading yang lebih memuaskan.

HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com