Daftar Saham Syariah JII 2016 (Jakarta Islamic Index)

Daftar Saham Syariah JII 2016 Terbaru

EDUSAHAM.COM — Pasar modal Indonesia merupakan wadah yang tepat untuk berinvestasi. Salah satu instrumen investasi yang paling menarik adalah saham. Bagaimana hukum investasi saham? Silakan baca di sini: Hukum Investasi Saham Menurut MUI. Sekarang, sudah ada daftar saham syariah JII (Jakarta Islamic Index) yang bisa menjawab keraguan Anda tentang produk investasi yang halal.
Apa saja perusahaan yang masuk ke dalam daftar saham syariah JII? Perlu Anda ketahui terlebih dahulu bahwa dalam satu tahun, JII akan direvisi sebanyak dua kali (per semester), tepatnya bulan Mei dan November. Jadi, jangan heran jika ada perusahaan yang keluar masuk JII. Nah, berikut daftar perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index terbaru tahun 2016. Silakan klik “download”.

Perusahaan yang Terdaftar di JII (Jakarta Islamic Index)

  • Daftar Saham JII Periode Juni 2016 November 2016 (download)
  • Daftar Saham JII Desember 2016 Mei 2017 (download)

Arsip Saham Syariah JII Tahun Lainnya:

Perlu Anda ketahui, daftar saham syariah yang ada di dalam JII
(
Jakarta Islamic Index) akan direvisi secara teratur. Proses revisi (review) tersebut dilakukan per semester, atau dua kali setahun, yaitu pada Mei dan November. Ya, jadwal revisi ini memang sama dengan Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI). Sebenarnya, jadwal revisi keduanya (baca: JII dan ISSI) mengikuti jadwal revisi dari DES (Daftar Efek Syariah) yang diterbitkan oleh OJK.

Apa yang bisa Anda simpulkan dari proses penerbitan saham syariah JII ini? Ya, adanya mekanisme yang jelas dan pasti terutama dalam proses pencatatan perusahaan yang terdaftar di JII. Jadi, dengan adanya mekanisme ini, tidak ada satu pun emiten yang bisa membantah atau bermain curang.
OJK (Otoritas Jasa Keuangan), salah satu lembaga penunjang pasar modal, berperan sebagai pengawas di pasar modal Indonesia, dan sangat terkenal dengan pengawasan yang sangat ketat. Hal ini tercermin dari peraturan yang ditetapkan terhadap semua lembaga yang terlibat di pasar modal, seperti investor, emiten, sekuritas, manajer investasi, dan lainnya.
Tentu saja, pengawasan yang baik akan menghasilkan sistem yang baik juga, sehingga timbul transparansi dan akuntabilitas. Semua pihak terkait akan merasa aman dan nyaman dalam bertransaksi di pasar modal. Dengan demikian, tidak ada alasan lagi bagi Anda untuk takut berinvestasi di instrumen pasar modal.

Tujuan Dibentuknya Jakarta Islamic Index (JII)

Sama seperti ISSI (Indeks Saham Syariah Indonesia), kehadiran JII (Jakarta Islamic Index) juga merupakan wujud dari pihak-pihak terkait untuk menyediakan wadah investasi berbasis syariah (halal). Produk investasi halal memang dibutuhkan oleh investor, terutama investor yang menjadikan produk halal sebagai jalan hidup. Tentu saja, JII bisa menjadi alternatif untuk mencari saham syariah berkualitas.

Kriteria Saham JII

Daftar saham syariah yang tercatat di JII (Jakarta Islamic Index) adalah saham terpilih yang memenuhi kriteria atau kategori. Jadi, tidak sembarangan perusahaan bisa masuk ke dalam JII. Nah, berikut ini tim edusaham sajikan apa saja kategori yang ditetapkan oleh Bursa Efek Indonesia (BEI) terhadap perusahaan yang terdaftar di JII.
  • Emiten yang tercatat sebagai konstituen ISSI selama enam (6) bulan terakhir.
  • Konstituen ISSI yang tergolong ke dalam 60 saham terbaik dengan
    nilai kapitalisasi pasar (market cap) tertinggi selama satu tahun terakhir.
  • Dari 60 saham yang memenuhi kriteria, kemudian dilakukan seleksi dan dipilih 30 saham terbaik dengan nilai rata-rata transaksi harian paling tinggi di pasar reguler.
  • 30 saham tersebut akan menjadi saham terpilih.
Bagi Anda yang mungkin belum tahu, bahwa daftar saham syariah yang ada di JII, terdiri dari 30 emiten terpilih (sesuai kriteria), yang kemudian akan direvisi setiap semester. Jadi, Anda akan menemukan perusahaan yang berbeda di setiap semesternya, ada perusahaan yang masuk dan keluar. Itulah penjelasan mengenai daftar saham syariah JII. Semoga informasi ini berguna dan silakan share artikel edusaham ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com